Pemprov Sultra Ajak Pengusaha Berinvestasi Perikanan Budidaya

Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara mengajak para pengusaha atau investor untuk berinvestasi pada bidang perikanan budidaya di daerah itu.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sultra, Askabul Kijo di Kendari, Minggu mengatakan salah satu komoditi perikanan budidaya butuh perhatian besar dalam pengembwngannya adalah budidaya rumput laut.

“Potensi pengembangan rumput laut di Sultra sangat besar, sehingga kita butuh investor yang memiliki perhatian pada rumput laut untuk bisa menanamkan modalnya di daerah ini,” katanya.

Menurutnya, budidaya rumput laut, juga bakal meningkatkan taraf kesejahteraan bagi anggota masyarakat pesisir di berbagai daerah karena rumput laut kini sudah menjadi komoditas primadona bagi masyarakat pesisir di Sultra.

“Untuk itu, kami terus mendorong warga atau petani di daerah ini, agar terus meningkatkan produksi budi daya rumput dengan cara memperluas areal budi daya, dan berharap keterlibatan para investor,” ujarnya.

Ia menjelaskan, peranan sektor kelautan dan perikanan dalam pengembangan rumput laut di Sultra masih sangat besar. “Hal itu menunjukkan betapa pentingnya peranan sektor ini terhadap pembangunan ekonomi daerah,” katanya.

Komoditas tersebut kata dia, sudah besar peranannya dalam menggerakkan perekonomian Sultra secara umum.

Sumber: antarasultra.com

You might also like

Wakatobi Wave 2017 Berlangsung Oktober, Disiapkan Dive Spots untuk Presiden Jokowi

Destinasi prioritas, Wakatobi di Sulawesi Tenggara bakal menggelar Wakatobi Wonderful Festival and Expo 2017 atau disingkat Wakatobi Wave 2017 pada 19-22 Oktober 2017. Acara ini bakal menyajikan berbagai acara kebudayaan

Jokowi Sebut Sulsel Lokomotif Penggerak Ekonomi KTI

Presiden RI Jokowi mengatakan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) adalah salah satu provinsi yang mampu menjadi lokomotif penggerak pertumbuhan ekonomi di Pulau Sulawesi dan bahkan di kawasan Timur Indonesia (KTI). “Sulsel

Gubernur Olly Minta Kemenhub Kembangkan Pelabuhan Manado

JAKARTA – Gubernur Sulawesi Utara meminta agar operasi Pelabuhan Manado diserahkan kepada pemerintah pusat dari Pelindo IV, mengingat BUMN kepelabuhanan tersebut belum melakukan pengembangan terhadap fasilitas publik milik masyarakat Manado,

Presiden Beri Penghargaan Gubernur Sulut Olly Dondokambey

Gubernur Olly Dondokambey (ketiga kiri) foto bersama Presiden Joko Widodo (kelima kiri) usai menerima penghargaan. (1) “Mari kita menjaga kelestarian hutan,   Presiden Joko Widodo pada “Hari Menanam Pohon Indonesia

BKPRS membahas keberlanjutan GERNAS KAKAO

Makassar- Badan Kerjasama Pembangunan Regional Sulawesi telah melaksanakan pertemuan dengan BAPPEDA dan SKPD se Sulawesi atau Pejabat yang membawahi perkebunan di Sekretariat BKPRS Jl. A.P Pettarani F8 No 1 (18/01)

0 Comments

No Comments Yet!

You can be first to comment this post!

Leave a Reply