
Kemenpar Promosikan Wisata Unggulan Sulteng
PALU – Kementerian Pariwisata turut serta membantu mempromosikan potensi wisata unggulan yang terdapat di beberapa kabupaten dan kota di Sulawesi Tengah untuk menarik kunjungan wisatawan mancanegara dan nusantara.
Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Tengah, Siti Norma Mardjanu di Palu, Kamis (5/1/2017) mengatakan, kegiatan promosi wisata unggulan tahun 2017 baik wisata bahari maupun wisata alam termasuk budaya dan kuliner daerah tersebut sebagian dikerjakan Kementerian Pariwisata.
“Untuk tahun 2017 Pemerintah Sulawesi Tengah terbantu karena promosi obyek-obyek wisata unggulan dilaksanakan oleh pemerintah pusat dalam hal ini ditangani langsung oleh Kementerian Pariwisata,” ungkapnya.
Siti Norma mengakui bahwa Sulawesi Tengah tidak memiliki banyak anggaran promosi wisata unggulan tahun 2017 ini, melainkan lebih pada pembenahan infastruktur dan sarana prasarana penunjang kepariwisataan.
Menurut dia, anggaran promosi wisata unggulan, budaya dan kuliner sebagian dipaketkan dengan anggaran kegiatan seperti karnaval budaya, tari-tarian yang dilaksanakan di dalam dan di luar daerah.
“Tetap ada kami anggarkan untuk promosi wisata namun tidak banyak nilainya, anggaran promosi sebagian sudah satu paket dengan kegiatan promosi terlepas dari promosi wisata lewat bandara udara, hotel dan instrumen lainnya,” ujarnya.

Ketersediaan anggaran promosi wisata saat ini, menurut Siti Norma, jauh lebih baik ketimbang anggaran promosi pada tahun sebelumnya yang nilainya sekitar Rp 200 juta, yang membuat pihaknya sedikit terbatas memasarkan potensi wisata unggulan Sulteng.
Ia menjelaskan tahun 2017 promosi wisata unggulan dilakukan dengan memanfaatkan sistem digital, agar lebih mudah, cepat dan tepat, serta efisien yang bertujuan untuk mengurangi penggunaan anggaran pemerintah daerah.
sumber: Kompas.com
You might also like
Teguh Setyabudi Dilantik Sebagai Penjabat Gubernur Sultra
KENDARI – Teguh Setyabudi dilantik menjadi penjabat (pj) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra). Pelantikan dilakukan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo atas nama Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Aula Bahteramas, Kantor
12 Negara Siap Adu Cepat di Tour de Central Celebes
Bagi Anda penyuka sport tourism balap sepeda level internasional, siap-siaplah kosongkan jadwal pada 6-8 November 2017. Ada Tour de Central Celebes (TDCC) 2017 yang siap digelar di Provinsi Sulawesi Tengah
Kepulauan Togean Masuk Nominasi Anugerah Pesona Indonesia
Wilayah Kepulauan Togean, Kabupaten Tojo UnaUna, Provinsi Sulawesi Tengah, yang terletak di Teluk Tomini, masuk dalam daftar nominasi calon penerima Anugerah Pesona Indonesia (API) tahun 2017. “Masuk dalam kategori tempat
Sepanjang 2017, Sulut Bidik 3 Juta Turis
Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara membidik kunjungan tiga juta turis sepanjang tahun 2017, baik turis domestik maupun mancanegara. Untuk menggaet itu, Sulut berniat menggelar beragam kegiatan wisatawan di samping menggenjot penerbangan
Wisatawan Asal China Kembali Serbu Sulawesi Utara
Wisatawan asal China kembali membanjiri Sulawesi Utara (Sulut), Selasa (25/72017). Selang Juni-Juli turis China yang berlibur ke Manado tercatat 19 charter flight per Minggu. Kabag Humas Pemprov Sulut Roy RL
0 Comments
No Comments Yet!
You can be first to comment this post!